Tri Rahayu, remaja putus sekolah
sekarang bisa bernafas lega karena mendapatkan kesempatan bersekolah kembali
setelah memperoleh rekomendasi dari Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas,
Drs. Purwadi Santoso,M.Hum., pada
kesempatan kunjungan kedinasan di SMP Negeri 2 Kembaran hari ini Kamis
(12/10/2017). Dalam kesempatan tersebut beliau Kepala Dinas pendidikan
memberikan arahan agar Tri Rahayu sesegera mungkin mendapatkan sekolah setelah putus
sekolah karena ketidakmampuan orangtuanya dalam membiayainya.
Beliau juga menyampaikan beberapa
hal kepada seluruh warga sekolah.
“Saya berharap SMP 2 Kembaran
terus berkembang, terus bersolek terus dibangun oleh seluruh keluarga besar SMP
2 Kembaran dari kepala sekolah, guru, pegawai tata usaha, komite, siswanya,
orangtuanya, alumninya. Harus merasa bahwa ini adalah bagian dari saudara semua
sehingga nanti seluruh keluarga besar bahu membahu mengembangkan SMP 2 Kembaran
dari lingkunganya, gedungnya, ruangan-ruangan dilengkapi, petunjuk diperbanyak”
kata belaiau Bp. Purwadi.
Lebih jauh beliau juga mengharapkan
untuk berkomunikasi dengan pihak pihak terkait mulai dari Kepala Desa, Camat
dan pihak terkait lainya agar keberadaan SMP 2 Kembaran benar-benar diakui di
daerah Kembaran untuk merubah mainset bahwa SMP 2 Kembaran bisa maju.
Kunjungan yang didampingi oleh
Dra. Enas Hindasah, Kabid Pembinaan SMP, tidak
disia-siakan untuk melihat-lihat seluruh lingkungan sekolah agar kedepanya SMP N
2 Kembaran mendapatkan perhatian lebih untuk dalam memperbaiki dan meningkatkan
kualitas layanan sarana prasaranya kepada seluruh warga SMP N 2 Kembaran.